Kalau Ada Kotoran Cicak ? Berarti Ada Cicak

Sewaktu shalat subuh berjamaah di masjid, setelah melaksanakan shalat sunah sambil menunggu qomat, Amir tanpa sengaja matanya tertuju ke arah satu titik hitam kecil di atas karpet didepan barisan shaf tepat di depannya. Astaghfirullah! sambil matanya dia perlebar memastikan, "kotoran cicak!"

Dalam perasaannya, "nih orang, apa pada ndak tahu ada kotoran cicak di situ?", "tapi kok juga pada ndak ada yang shalat di situ ya?"

Mulailah muncul keinginannya untuk membersihkan kotoran tersebut, tapi 'pake apa?". Kebetulan persis di sebelahnya, seorang "pengurus masjid" sedang melaksanakan shalat sunah, selesainya melaksanakan shalat sunah, Amir menyalaminya sambil berkata "mas, itu ada kotoran cicak di situ! ada kain ndak buat bersihin tuh kotoran?", jawab si pengurus "iya mas, nanti aja setelah shalat subuh" katanya sambil melanjutkan "padahal di atas (maksudnya langit-langit masjid) ndak ada cicak satupun, kok bisa ya ada kotoran".

Amir mendengar ucapan terakhir si pengurus masjid sambil ikut melihat ke atas, dia mulai berpikir, mungkin sekarang si cicak sudah kabur.
Kata "padahal di atas tidak ada cicak, kok bisa ya ada kotoran" masih menjadi pikiran besarnya, sambil jalan pulang dalam pikirannya :
Kalau ada kotoran cicak berarti sudah pasti ada cicak, apa Amir dan si pengurus masjid melihat secara fisik si cicak atau tidak melihat, kesimpulan awal dan keyakinan yang ada antara keduanya, "si cicak itu ada"

Bagaimana dengan alam ini?
Di bumi ini, ada pohon, gunung, sungai, air, api, laut, hewan. Siapa yang membuat?
Di tata surya, ada bumi, matahari, bulan, bintang dan planet lainnya. Siapa yang membuat?

Rasanya tidak perlu melompat pencarian kita "ingin tahu secara fisik atau kasat mata, siapa yang menciptakan alam semesta?" seperti cerita cicak tersebut untuk meyakinkan keyakinan kita bahwa "Semua ini ada yang menciptakan", hati nurani kita secara fitrahnya sudah yakin "kalau ada semua alam semesta ini berarti ada yang menciptakan".

QS.35:40
Katakanlah: "Terangkanlah kepada-Ku tentang sekutu-sekutumu yang kamu seru selain Allah. Perlihatkanlah kepada-Ku (bahagian) manakah dari bumi ini yang telah mereka ciptakan ataukah mereka mempunyai saham dalam (penciptaan) langit atau adakah Kami memberi kepada mereka sebuah Kitab sehingga mereka mendapat keterangan-keterangan yang jelas daripadanya? Sebenarnya orang-orang yang zalim itu sebahagian dari mereka tidak menjanjikan kepada sebahagian yang lain, melainkan tipuan belaka."

Comments :

0 komentar to “Kalau Ada Kotoran Cicak ? Berarti Ada Cicak”

Posting Komentar

Jadwal Sholat Wilayah Indonesia

Twitter

adgitize

 

revolver map

my ping box

Temanku